Setelah diserbu oleh gigs jazz di bulan November, kini
giliran musik keras yang siap menutup akhir tahun Kota Makassar. Rock In
Celebes, pesta rock tahunan yang telah mendapat pengakuan sebagai festival rock
terbesar di Indonesia Timur telah kembali. Dihelat selama empat hari, 12-15
Desember 2013, festival ini sungguh sangat siap memanjakan para penikmat musik
berisik Kota Daeng.
Ada beberapa perbedaan yang akan ditampilkan Chambers
Entertainment selaku penyelenggara pada Rock In Celebes 2013 ini. jika
biasanya digelar pada pertengahan tahun, tahun ini Rock In Celebes sengaja
diadakan pada bulan Desember bersamaan dengan helatan Celebes Clothing Fest.
Kedua kegiatan besar ini disatukan waktu pelaksanaannya dan dibungkus dalam
satu perayaan bernama Chambers 10Th Festival. Kegiatan ini sekaligus
untuk merayakan ulang tahun ke-10 unit usaha Chambers.
“Untuk di tahun ini, karena spesial di tahun ke-10 kita,
kita menggabungkan dua event ini (Rock
In Celebes dan Chambers Clothing Fest) dalam satu gelaran. Seperti kita tahu,
akan diadakan selama empat hari, 12 sampai 15 Desember di Celebes Convention
Center,” Kata Hardinansyah Putra Siji selaku Project Director Chambers 10Th
Festival, pada press conference, Selasa 26 November 2013.
Bersamaan dengan waktu pelaksanaan yang diperpanjang menjadi
empat hari, Rock In Celebes 2013 juga akan menghadirkan lebih banyak penampil.
Setidaknya akan ada 40-an band yang siap hadir memanaskan moshpit, baik yang
bertaraf lokal, nasional sampai Internasional. Dasboard Confessional, unit rock
emo asal Florida, Amerika Serikat dipercaya sebagai penampil utama alias headliner.
Akan ada juga belasan band nasional yang akan menjadi co-headliner, seperti The
S.I.G.I.T (Bandung), Burgerkill (Bandung), Seringai (Jakarta), Inlander (Jakarta),
Navicula (Bali), Down For Life (Solo), The Experience Brother (Bekasi) sampai
Kapital (Tenggarong).
Selain headliner dan co-headliner, Rock In Celebes 2013 juga
akan memberikan porsi tampil yang cukup besar pada band-band lokal Makassar.
Setidaknya ada 25 band lokal potensial yang siap tampil sebagai supporting
band. Hal ini dimaksudkan untuk ikut mengangkat semangat skena lokal Makassar.
“Setiap tahunnya band lokal pasti mendapat porsi yang lebih
banyak. Karena memang event ini (Rock In Celebes) kontribusinya untuk
memotivasi anak-anak band di Makassar dan sekitarnya,” Jelas Ardy, sapaan akrab
Hardinansyah Putra Siji.
Perbedaan mencolok lainnya adalah, Rock In Celebes 2013 ini
akan memakai dua panggung pertunjukan. Panggung utama akan diisi oleh penampilan
band-band dan satu panggung tambahan akan diperuntukan khusus bagi penampilan
Disc Jockey alis DJ.
“Ada satu hal yang mungkin orang-orang masih kurang tahu
bahwa kita, di Makassar, banyak memiliki potensi DJ. Talent DJ di Makassar itu
termasuk paling banyak di Indonesia. Dan tahun ini kita akan memberikan
kesempatan kepada DJ-DJ lokal untuk tampil,” Kata Ardy.
Ekspektasi besar akan pertunjukan musik rock bermutu tentu
hadir dari dari penjelasan press conference dan press release Rock In Celebes
2013 tersebut. Jadi siapkan diri kalian. Pesta sudah di depan mata.